Berbagai jenis model drone kini telah berkembang, mulai dari yang besar sampai yang super kecil. Micro Drone 3.0 merupakan drone dengan ukuran yang mini hanya seukuran kepalan tangan orang dewasa, akan tetapi rekor drone terkecil masih dipegang oleh Wallet Drone dengan ukuran sekeping koin. Micro Drone 3.0 mempunyai daya tarik tersendiri yakni dengan ukuran kecil tetapi murah dan mudah untuk menangkap foto dengan ukuran 1280x720 dan rekaman streaming dari langit 720p/30fps, selain itu quadcopter ini mudah untuk dibawa kemana saja (portable), beresiko rendah dan cocok untuk pemula yang ingin belajar menerbangkan drone.
Drone ini di kembangkan oleh perusahaan Ekstrim Fliers yang berasal dari UK yang menerapkan konsep drone kualitas tinggi kedalam bentuk yang lebih kecil, yaitu video High Definition (HD) yang distabilkan oleh gimbal kecil (dudukan camera) yang cocok dengan Google cardboard VR yang fungsinya melihat pemandangan di udara seperti seolah-olah kita terbang langsung di udara.
Extreme Fliers Micro Drone 3 dilengkapi sejumlah feature yang dibantu dengan komputer termasuk auto-leveling melalui "sensor gerak cerdas", algoritma khusus dikembangkan untuk kemampuan terbang dalam terpaan angin hingga 45mph dan dapat terbang secara terbalik.Beberapa fitur tambahan seperti kita bisa mengganti frame dari drone seperti kampanye dari
indiegogo
Dari segi teknis Micro Drone 3.0 dapat terbang hingga 8 menit memiliki jangkauan maksimum 15 meter ketika dikendalikan dari smartphone sedangkan kalau dikendalikan dengan pengendali radio dapat mencapai 90meter. Melalui kampanye indiegogo Micro Drone 3 dibanderol dengan harga $150.
Comment Here !!!